Peresmian jembatan gantung ke 160

Rangkaian ekspedisi 1000 jembatan gantung untuk Indonesia,yang di gagas oleh vertical rescue Indonesia,telah berhasil menyelesaikan jembatan gantung ke 160.Jembatan gantung ke 160 ini,terbentang di atas sungai ciharuman.Menghubungkan wilayah desa pageur bumi,kecamatan cigugur kabupaten pangandaran dengan desa neglasari kecamatan pancatengah kabupaten tasikmalaya,provinsi Jawa Barat, jembatan ini diberi nama jembatan pagetas.
Keberhasilan pembangunan ekspedisi 1000 jembatan gantung untuk indonesia di 16 provinsi,merupakan sinergi vertical rescue indonesia dengan berbagai pihak.Pada pembangunan jembatan gantung ke 160 ini,sinergi dilakukan dengan ninety methodist go charity.Sinergi kedua belah pihak telah berhasil membuat 11 jembatan di berbagai lokasi. Jembatan gantung ke 160 diserahterimakan pada tanggal 23 oktober 2022,kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan pihak donatur ninety methodist go charity,komandan vertical rescue indonesia tedi ixdiana,aparatur pemerintahan kabupaten pangandaran,serta masyarakat kedua desa yang dihubungkan oleh jembatan gantung.
Rangkaian acara serah terima dimulai dari sambutan dari berbagai pihak,kemudian pemberian nasi tumpeng,donasi untuk anak anak kedua desa dan terahir donasi dari berbuatbaik.id berupa seperangkat alat perawatan jembatan yang di terima oleh kedua kepala desa tempat jembatan gantung terbentang. Selanjutnya pihak donatur ninety methodis go charity dengan prosesi gunting pita,menyerahkan jembatan kepada masyarakat.Komandan vertical rescue indonesia tedi ixdiana dalam sambutannya mengharapkan agar masyarakat memanfaatkan jembatan ini dengan sebaik mungkin,dan menaati aturan teknis penggunaan jembatan gantung yang telah di tetapkan vertical rescue indonesia. Vertical rescue indonesia bertekad terus menyebarkan virus kebaikan pembangunan 1000 jembatan gantung di wilayah indonesia untuk mempermudah akses masyarakat,dalam bidang pendidikan,ekonomi,kesehatan serta berbagai bidang kehidupan lainnya. Salam ekspedisi!!!

Post a Comment

0 Comments